Penyanyi Remaja yang Langsung Meroket

Gama Lovers, siapa sih yang ngga pingin sukses di masa remaja...punya mobil mewah, apartment, credit card, pokoknya semua bisa dibeli..termasuk pacar ...hehehe (just kidding). Pokoknya enak banget deh jadi seleb yang Te.O.Pe...hmm...begitu nongol di Televisi Album Perdananya langsung laris manis kaya kacang goreng..by the way yuk kita tengok siapa aja sih daftar artis remaja yang dari masa ke masa sangat beruntung itu...check it out !! :)

1. Justin Bieber

penyanyi Pop dan R&B. muda asal Kanada. Lahir di Tartford, Ontario, 1 Maret 1994(umur 16)
dan dibesarkan seorang diri oleh ibunya, Pattie Malette.

Justin memiliki bakat dan minat musik yang cukup tinggi. Dia menguasai terompet, piano, gitar, dan drum yang dipelajarinya sendiri sejak kecil.
Album pertama Bieber yang dirilis pada bulan Juli 2009, My World (EP), mendapat sambutan cukup meriah. Hit single pertamanya yaitu One Time, yang menampilkan Usher sebagai vocal guest menduduki peringkat 20 besar tangga lagu Kanada dan Amerika[7].

Single-single yang dirilis selanjutnya mendapat sambutan tak kalah meriah. One Less Lonely Girl, Love Me, dan Favorite girl, menduduki peringkat 40 besar Hot Bilboard. My World juga mendapat Platinum dan Golden di Amerika dan Kanada.

Untuk mempromosikan albumnya, Bieber melakukan serangkaian penampilan penting. Saat Natal 2009, Bieber tampil di Gedung Putih di hadapan Presiden Barrack Obama dan istrinya. Bieber juga tampil di MTV dan beberapa acara live lain seperti Saturday Night Live dan Kids Choice Awards.

2. Britney Spears

Britney Jean Spears (lahir di Kentwood, Louisiana, 2 Desember 1981; adalah seorang penyanyi pop asal Amerika Serikat.

Nama Spears mulai dikenal (Saat itu dia berumur 15 tahun) sejak mengeluarkan single pertamanya ...Baby One More Time pada tahun 1998. Kemudian diikuti keluarnya album yang bertitel sama. pada tahun 2000 Britney mengeluarkan album kedua yang bertitel " Oops! .. I Did It Again ". Album ini terjual pada minggu pertama di Amerika sebanyak 1,3 juta dan merupakan penjualan Album tercepat dalam sejarah. Ia telah banyak mendapatkan penghargaan dan termasuk sebuah Grammy untuk "Best Dance Recording" untuk lagu hitnya Toxic pada tahun 2005.

3. Michael Jackson

Pada awal tahun 1980-an, dia menjadi figur yang sangat dominan dalam musik pop and musisi Afrika-Amerika pertama yang mempunyai crossover kuat di MTV. Popularitas dalam musiknya menanjak saat ditayangkan di MTV, antara lain "Beat It", "Billie Jean" dan Thriller dianggap telah mengubah video klip menjadi sebuah bentuk karya seni dan sebagai alat promosi untuk mempopulerkan sebuah channel tv. Video-video seperti "Black or White" dan "Scream" membuat Jackson menjadi andalan utama MTV pada tahun 1990-an. Lewat penampilan panggung dan video-video klipnya, Jackson mempopulerkan sejumlah teknik menari seperti robot dan moonwalk. Suara dan gaya vocal Jackson mempengaruhi dan diikuti oleh banyak penyanyi hip hop, pop dan R&B.

Penghargaan - penghargaan yang telah dia raih termasuk beberapa kali Guinness World Records—termasuk thriller sebagai album terlaris di dunia— 13 Grammy Awards, 13 buah single nomor 1 dalam solo kariernya dari musisi pria lainnya dalam Hot 100 era—dan penjualan 750 juta unit di seluruh dunia. Hidup Jackson sangat terkenal di seluruh dunia, didampingi dengan kariernya yang sangat sukses, membuatnya menjadi bagian dari kebudayaan pop selama 4 dekade. dalam beberapa tahun dia sering disebut-sebut sebagai salah satu pria paling terkenal di dunia.

0 Responses